Bengkulu Utara, LIBE – Kolaborasi antar Pemerintah Desa (Pemdes) dan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) terus di canakan, dalam upaya menangani warganya yang sakit parah untuk mendapatkan pelayanan pengobatan di Kabupaten Bengkulu Utara, selasa (18/2/2020).
Kolaborasi Pemdes dan Pemkab berserta masyarakat dua desa di Kecamatan Putri Hijau Kabupaten Bengkulu Utara ini, dilangsungkan demi kesembuhan Dalmini (60) penderitan dugaan Kanker Kulit, warga Desa Karang Tengah.
Disampaikan oleh Kepala Desa (Kades) Karang Tengah Ndaru Utomo, terealisasinya upaya demi kesembuhan penyakit yang di derita nenek Dalmini ini, tak luput dari kerja sama antar masyarakat setempat dan Desa Tetangga Melati Harjo. Terlebih, peran aktif dari Pemerintah Daerah (Pemda) yang telah memfasilitasi biaya pengobatan melalui program jaminan kesehatan APBD Daerah (KIS).
“Berkat Peran aktif bersama, antar masyarakat, Pemdes dan Pemkab. Alhamdulliah dengan kepedulian bersama, nenek Dalmini dapat dirujuk ke RS Argamakmur untuk mendapatkan fasilitas pengobatan secara berkala.” Ujarnya.
Dalam hal ini, kami selaku Pemdes Karang Tengah mengucapkan terima kasih atas kesigapan Bupati Bengkulu Utara Ir. H. Mian melalui Dinas Sosial, Kesehatan, serta masyarakat sekitar dan tetangga yang ikut terlibat aktif demi kesembuhan penyakit yang diderita warga kami. Sehingga hari ini, nenek Dalmini dapat di rujuk ke RS Argamakmur untuk mendapatkan pengobatan. (*jm)
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Berikan Komentar