Bengkulu Utara, LIBE – Pademi Covid-19, berimbas pada perekonomian masyarakat secara meyeluruh baik Kabupaten Bengkulu Utara, maupun di tingkat Nasional.
Untuk menumbuh kembangkan kembali ekonomi bagi masyarakat tersebut, secara berangsur dan bertahap. Pemerintah mengeluarkan kebijakan agar masyarakat turut serta menjaga ketahanan pangan, baik di tingkat perkotaan maupun perdesaan.
Untuk meningkatkan perekonomi bagi masyarakatnya dengan ikut serta menjaga ketahanan pangan tersebut, Bupati Bengkulu Utara Ir. H. Mian, kamia (18/6/2020) pagi tadi, menyerahkan bibit sayuran kepada Kelompok Tani (Poktan) di Desa Kembang Manis Kecamatan Air Padang.
Disampaikan oleh Bupati Mian, bahwasanya pemberian bibit tanaman sayuran kepada warga, dalam upaya menjaga ketahanan pangan warga desa, yang tentunya dapat meningkatkan ekonomi.
“Hasilnya sangat bermanfaat bagi warga. Dapat dikonsumsi sendiri atau bisa dijual untuk menambah perekonomian warga setempat.” ujarnya.
Upaya pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan melalui gerakan menanam sayuran ini, di sambut antusias oleh perwakilan Poktan Desa Kembang Manis.
”Kami ucapkan terimakasih kepada Bupati atas perhatian dengan membeeikan bantuan bibit sayur. Semoga nantinya dapat meringankan keuangan dan meningkatkan ekonomi warga yang tergabung dalam Poktan.” Singkat Ketua Poktan Desa Kembang Manis. (JM)
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Berikan Komentar